Mutualan Telegram

Mutualan Telegram – Saat ini, banyak sekali tersedia aplikasi chatting yang memudahkan kita untuk berkomunikasi seperti Facebook, Line, Whatsapp, hingga Telegram dan masih banyak lagi yang lainnya. Berbicara tentang telegram, sebenarnya aplikasi ini sudah cukup lama ada, namun untuk sebagian orang masih belum mengetahui tentang aplikasi Telegram.

Telegram merupakan sebuah aplikasi chatting yang dirilis pada tanggal 14 Agustus 2013 dan bisa digunakan untuk mengirim pesan, menelepon melalui via audio atau video call, dan bisa mengirim pesan secara terenkripsi. Walaupun Telegram masih sama dengan kebanyakan aplikasi chatting yang lainnya.

Tapi Telegram juga memiliki perbedaan pada fitur chattingnya yang berisi ajakan mutualan. Mutualan Telegram menjadi perbincangan di media sosial, karena para pengguna Telegram banyak yang mengirim chat tentang ajakan bermutualan. Lalu apa arti Mutualan Telegram itu?

mutualan telegram

Arti Mutualan Telegram

Mutualan Telegram adalah sebuah cara untuk saling berteman di aplikasi Telegram tersebut. Caranya mudah, hanya dengan berbagi username, lalu menambahkannya ke kontak. Setelah itu, pengguna sudah bisa berkomunikasi dengan kontak tersebut.

Mutualan Telegram harus dapat saling menguntungkan satu sama lain, intinya di telegram bukan hanya sekedar berteman saja, melainkan siapapun tidak ada yang dirugikan saling mutualan di aplikasi chatting yang satu ini tersebut.

Kata mutualan lebih sering digunakan oleh pengguna Twitter yang bertujuan untuk saling follow memfollow diaplikasi tersebut. Dan saat ini, kata mutualan sudah ada hampir di seluruh media sosial, seperti Facebook, Instagram, Whatsapp dan lain sebagainya.

Cara Mutualan Di Telegram

Seperti yang telah dijelaskan, cara untuk bermutualan adalah hanya dengan menambahkan username kedalam kontak. Dan nomor telepon juga sangat dianjurkan untuk bermutualan ditelegram.

1. Join Grup

Sebelum bergabung dengan grup, pertama, perlu diketahui tentang nama grup yang ingin gabung. Caranya sangat mudah, hanya dengan membuka situs web seperti google chrome, lalu masukkan kata kunci sesuai grup yang ingin dicari. Misalnya “Grup Telegram Drama Korea” dan sebagainya.

Jika sudah menemukan nama grup yang dicari, selanjutnya carilah grup tersebut di aplikasi Telegram. Caranya sebagai berikut.

  1. Buka Telegram.
  2. Klik pencarian yang berada dipojok kanan atas.
  3. Tulis dan isi nama grup yang hendak dicari.
  4. Klik pencarian yang paling atas.
  5. Lalu, klik join untuk dapat bergabung dengan grup.
  6. Dan pengguna sudah bisa chatting di grup tersebut.
  7. Setelah berhasil join di grup tersebut, pengguna dapat mencari teman baru untuk mutualan dengan cara menambahkannya ke kontak saja. Caranya, klik foto orang yang ada pada grup >> klik titik tiga yang terletak dipojok kanan atas >> klik “Add to Contacts”

2. Chat Anonymous

Menggunakan Chat Anonymous tidak terlalu sulit, untuk melakukan Chat Anonymous tersebut hanya dengan cara mengirim sebuah chat ke bot anonymous di Telegram. Maka, akan dipertemukan dengan orang lewat chat yang dilakukan secara acak. Selanjutnya, pengguna sudah bisa bertukar kontak dengan yang lainnya untuk bisa mutualan di Telegram.

3. People Nearby

People Nearby merupakan salah satu cara yang praktis untuk mencari teman di sekitar kita. Menggunakan People Nearby juga adalah cara alternatif yang bisa mencari teman tanpa perlu mengetahui usernameatau nomor telepon. Begini caranya.

  1. Buka Telegram.
  2. Klik tombol tiga baris yang terletak dipojok kiri atas.
  3. Pilih kontak >> lalu klik find People Nearby.
  4. Maka, orang disekitar yang menggunakan aplikasi Telegram bisa ditemukan. Untuk memulai chat, maka harus menambahkannya dulu ke dalam kontak.

Itulah cara mudah yang bisa digunakan untuk mencari teman mutualan di Telegram. Namun yang banyak digunakan saat ini adalah dengan cara Chat Anonymous untuk bermutualan. Dan cara lainnya hanya digunakan untuk diskusi saja.

Tips Mutualan Di Telegram

Untuk bisa bermutualan di aplikasi Telegram sendiri, cara pertama adalah harus mempunyai akun Telegram. Kemudian, untuk memulai bermutualan di Telegram, hanya dengan mengikuti ketiga cara diatas. Pengguna sudah bisa untuk diajak mutualan Telegram dengan mudah.

Seperti yang sudah dijelaskan, untuk bisa saling bermutualan di telegram, banyak dari pengguna Telegram mencoba dengan Chat Anonymous. Namun, semua kembali lagi ke masing-masing pengguna Telegram.

Baca Juga :

Akhir Kata

Itulah beberapa informasi mengenai Mutualan Telegram. Dengan mengikuti cara-cara diatas, maka pengguna Telegram bisa dengan mudah menemukan teman baru baik di sekitar maupun dari jauh. Semoga artikel ini bermanfaat. Terimakasih.

Anna Widiastuti

Jika kamu ingin mengenal dunia, membacalah. Jika kamu ingin dikenal dunia, menulislah

Leave a Comment